Selasa, Januari 29, 2008

sman_sa pagelaran

Dulu Berjuluk Smambul, Kini Disegani

Perjalanan SMAN 1 Pagelaran Tanggamus selama 14 tahun ini cukup berat. Dari mulai tak ada siswa yang mau bersekolah di situ hingga kini jadi rebutan.

Laporan/Editor: Embun Putranto

”DULU, sekolah kami ini berjuluk Smambul yang artinya SMA umbul,” kenang Kepala SMAN 1 Pagelaran Drs. Hi. Syamsir Kasim. Lokasi SMA yang memiliki 800 siswa ini memang terletak di tengah perladangan. Selain berkesan ”kampung”, para orang tua juga enggan menyekolahkan anaknya di sini karena sejumlah fasilitas tak lengkap. ”Kebutuhan air saja sulit kami adakan, jadi wajar kalau dulu SMA kami tidak diminati,” tuturnya.

Tapi itu cerita lalu. Kini, SMAN 1 Pagelaran menjadi rebutan. Ini berkat berbagai gebrakan yang dilakukan. Salah satunya program koran sebagai bahan ajar di sekolah. Jadi, jangan kaget kalau masuk SMAN ini koran bertebaran di mana-mana.

Setidaknya ada tiga titik lokasi yang disiapkan untuk papan koran. Itu belum termasuk majalah dinding (mading) yang masing-masing kelas diminta untuk membuat. Jadi, suasana sekolah itu penuh dengan bahan bacaan. Maka tak heran jika saat istirahat tiba, banyak siswa yang mengerumuni papan bacaan tersebut karena koran itu berganti setiap hari sehingga selalu ada informasi-informasi baru.

”Membaca adalah salah satu kewajiban siswa di sekolah kami. Untuk menggiatkannya, kami memang selalu memberi tugas kepada mereka yang tugasnya berasal dari koran. Jadi, mau tidak mau mereka harus membaca koran,” katanya.

Kewajiban membaca terhadap siswa kini mulai membuahkan hasil. Selain mampu menerbitkan mading per kelas, sekolah itu kini juga memiliki majalah sekolah bernama Mexis. Majalah ini sebagai upaya pihak sekolah untuk menyalurkan kreativitas siswanya. (*)

1 komentar:

smansapagela mengatakan...

salam bahagia buat teman teman alumnus sman sa pagela tercinta
jaki ada ide lagi buat situs persahabatan untuk jalin silaturahmi sesama alumnus smansa pagela...
ikutan gabung ya kisah or komentar ok
kita tunggu info terbaru kalian ya

Mengenai Saya

nama lengkap saya muhhamad rojaki styo projo, lahir di lampung 7 desember 1983. saat ini sedang menempuh pendidikan di yogyakarta state university. education of indonesian language. tepatnya pendidikan bahasa dan sastra indonesia angkatan 2004. alumnus smansa pagela tercinta .. mencintai smansa sampai akhir hayat.. insya Allah ..amien